PERTEMUAN DAERAH DHARMAYUKTI KARINI PROVINSI JAMBI KE-III

Perwakilan anggota Dharmayukti Karini dari PTUN Jambi turut berpartisipasi dalam kegiatan Pertemuan Daerah Dharmayukti Karini Provinsi Jambi ke-III. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi, koordinasi, serta evaluasi program kerja organisasi dalam memperkuat peran Dharmayukti Karini di lingkungan peradilan. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tema acara “Penyampaian Edukasi tentang penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan”.

PTUN Jambi mengirimkan perwakilan anggota Dharmayukti Karini untuk menghadiri kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan dan partisipasi aktif dalam setiap program yang digagas oleh organisasi ini. Melalui kegiatan ini, para anggota diharapkan dapat memperluas wawasan, mempererat kebersamaan, serta memperkuat solidaritas antaranggota Dharmayukti Karini se-Provinsi Jambi.

Kehadiran perwakilan dari PTUN Jambi juga menjadi wujud komitmen dalam mendukung visi dan misi Dharmayukti Karini untuk berperan aktif dalam mendukung tugas-tugas lembaga peradilan, sekaligus meningkatkan peran sosial, pendidikan, dan kesejahteraan bagi keluarga besar peradilan di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia.

——————

#ptunjambi
#pttunpalembang
#ditjenmiltun
#humasmahkamahagung

Berita Terkait